CHAQIAL

Kumpulan Tulisan Ringan, Sahabat Saat Santai

Strategi Pemasaran Kunci Keberhasilan

Jakarta - Chaqial. Perkembangan teknologi informasi membawa perubahan signifikan dalam bisnis. Pemasaran lewat metode konvensional dirasa kurang efektif. Pergeseran pola pencarian informasi masyarakat dari media cetak dan elektronik ke era internet juga membawa perubahan budaya visual dimasyarakat.

Informasi dengan mudah diperoleh oleh masyarakat hanya dengan usaha sentuhan jari. Apa yang diperlukan masyarakat mereka ketahui dan mencari melalui internet. Sepertinya internet telah menjadi dunia kedua di era digital ini.

Hal ini pula yang menjadi pertimbangan utama dari PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) yang menggandeng situs jual beli online OLX dan Cermati.com. Untuk terus mendongkrak transaksi lewat lini bisnis digital.

Director Sales and Distribution Adira Finance Hafid Hadeli mengatakan, kerja sama ini lantaran perkembangan pasar yang semakin banyak ke segmen digital. Alasan lain, OLX menjual produk mobil dan motor.

Beli mobil motor di OLX bisa kredit Adira Finance. Adira Finance membidik nasabah umroh Tahun ini, perusahaan pembiayaan milik Bank Danamon tersebut menargetkan dapat menyalurkan pembiayaan 
sebesar Rp 34 triliun. Target tersebut naik sekitar 10% dibandingkan realisasi pembiayaan tahun lalu.

Hingga kuartal I-2017, Adira Finance telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 7,3 triliun, naik 5% secara tahunan (year on year).

Pertumbuhan positif ini diperoleh dari kontribusi penyaluran pembiayaan mobil sebesar 54%. Sedangkan pembiayaanmotor sebesar 45%, dan barang rumah tangga (durable goods) sebesar 1%.

Menurut Hafid, selain mengandalkan pembiayaan mobil yang tengah tumbuh positif, Adira juga memacu pasar kendaraan bekas. Sebagai gambaran, pembiayaan mobil baru naik 13% di kuartal I 2017.

Sedangkan pembiayaan mobil bekas naik 9% pada periode yang sama. Disusul pembiayaan motor bekas tumbuh 12%. Sayangnya, pembiayaan motor baru turun 4%.

Kendati memacu pembiayaan, Adira Finance tetap mencermati kualitas kredit. Hafid bilang, rasio pembiayaan bermasalah atawa non performing financing (NPF) di bawah level 2%.

Swandajani Gunadi, Direktur SDM dan Marketing Adira Finance menambahkan, kerja sama dengan OLX ini diharapkan dapat memenuhi target pembiayaan 3.000 mobil dan 2.000 motor pada enam bulan pertama tahun ini.

Ia menjelaskan, proses pembelian secara kredit melalui OLX menawarkan kemudahan. Pembeli yang mengajukan pembiayaan dan telah memenuhi dokumen akan diproses dalam tempo dua kali 24 jam.

Selain ekspansi digital, Adira Finance akan menambah outlet kedai yang merupakan hasil kerjasama dengan komunitas. Saat ini, sudah ada 1.700 kedai dan ditargetkan bertambah menjadi 2.000 kedai di akhir tahun.

 Sumber : detik. com

Labels: ulasan

Thanks for reading Strategi Pemasaran Kunci Keberhasilan. Please share...!

0 Comment for "Strategi Pemasaran Kunci Keberhasilan"

Back To Top